Rabu, 25 Juli 2012

KUE NA'AM (Bik Wai)

KUE NA'AM

Resep : Bik Wai
Sumber: Bangka Pulau Asal Kite


Bahan-Bahan:

ubi jalar ( bijur ) ... 500 gr
margarin ... 1 sdm
tepung gandum ( terigu ) ... 4 sdm
gula pasir / gula merah tumbuk kasar ... setengah gelas
garam ... secukupnya
telur ...1 btr
air
minyak (untuk menggoreng)

Cara:
Ubi jalar direbus bersama air dan garam sehingga empuk. Setelah matang, ubi dihancurkan. Masukkan margarin,garam, telur dan gandum sehingga menjadi adonan. Bulatkan adonan menjadi bola2. Kemudian adonan tadi digepengkan satu persatu, lalu masing2 ditaruh sedikit gula di tengah dan bentuklah menjadi lonjong. Goreng dalam wajan yg berisi minyak panas. Bisa juga dilumuri putih telur dulu baru digoreng agar lebih padat dan renyah

Tidak ada komentar:

Posting Komentar